Sabtu, 22 Juni 2013

Organisasi salah satu matakuliah tanpa dosen (16:25)



Akhir Mei hingga tengah Agustus 2013 merupakan jadwal formal liburan semester genap bagi mahasiswa/i Universitas Andalas. Semua orang menggunakan waktu ini untuk segala hal yang mereka senangi dan sesuai dengan kebutuhan masing - masing. 

Bagiku.. libur adalah waktunya untuk berkumpul bersama keluarga ElHakim, Membesarkan nama AnekaMotor dan mengabdikan diri untuk melaksanakan kewajiban terhadap mereka yang kasih sayangnya tiada tara. Tapi tidak untuk liburan kali ini, kurang lebih dua bulan, hari - hari ini aku lewati dengan berorganisasi. 

Menurutku, Organisasi adalah salah satu mata kuliah tanpa dosen dan ujiannya nanti akan berlangsung di Dunia kerja. Disini diajarkan bagaimana caranya membangun skill, knowladge dan attitude. Salah satu nilai lebih yang harus terus diasah oleh setiap mahasiswa/i. 

Hari ini merupakan kali pertama bagiku untuk mendapatkan kesempatan bertemu dengan salah satu orang besar yang ada dilingkungan Universitas Andalas. (Yaa ini salah satu point yang ada didalam buku impian ku, Alhamdulillah terwujud ) Mungkin sedikit terdengar asing, aneh bahkan alay , tapi bagiku segala hal yang aku lalui harus disyukuri dan memperoleh hasil yang terus membaik dari waktu ke waktu,  berdasarkan pengalaman yang telah dilalui. “Cantik dan Tampannya seseorang akan terlihat dari pancaran sinar natural wajahnya, hal ini bisa kita peroleh dari air wudhu dan terutama tahajud” ungkap Novesar Jamarun WR III Universitas Andalas saat wawancara pertama. Yap salah satu kutipan pembicaraan yang berkesan bagi ku. 

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com